Page Nav

HIDE

Breaking News:

latest

Ads Place

Produk Ekonomi Kreatif yang Menjanjikan di 2021

Peluang.co.id - Saat ini kondisi perekonomian di Indonesia bahkan dunia sedang terpuruk. Hal ini disebabkan oleh pandemi Covid-19 yang mas...


Peluang.co.id - Saat ini kondisi perekonomian di Indonesia bahkan dunia sedang terpuruk. Hal ini disebabkan oleh pandemi Covid-19 yang masih belum usai. Namun kondisi ini dapat mendorong munculnya berbagai macam produk ekonomi kreatif diberbagai negara.

Teknologi informasi yang terus berkembang dan semakin canggih membuat produk ekonomi kreatif lebih mudah untuk diakses. Adanya kemudahan tersebut, para pelaku usaha ekonomi kreatif bisa memanfaatkan hal tersebut untuk pembaharuan serta inovasi baru pada produknya.

Dilansir dari MrIdn pada Jumat (23/4), berikut ini beberapa contoh produk ekonomi kreatif yang hasilnya menjanjikan :

1. Food dan Beverage

Saat ini Food & Beverage perlu diperhitungkan sebagai produk ekonomi kreatif. Konsumen saat ini tidak hanya datang untuk makan mereka juga melihat kenyaman serta dekorai tempat makan yang akan didatangi. Selain bersih dan rapih, dekorasi tempat makan yang kreatif dan unik menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu tempat makan yang menawarkan pemandangan alam memiliki nilai plus tersendiri di mata calon konsumen.

2. Fashion

Masyarakat saat ini juga menaruh perhatiannya kepada dunia fashion. Khususnya untuk kaum perempuan yang memiliki minat tinggi terhadap produk fashion. Produk ekonomi kreatif yang satu ini akan terus berkembang dengan melahirkan model-model busana yang baru dan penuh kreativitas.

3. Iklan atau Advertisement

Ditengah pandemi yang melanda banyak pengusaha yang merubah bisnisnya menjadi bisnis online. Perubahan ini tentunya memerlukan strategi pemasaran yang baru seperti produk ekonomi kreatif yang satu ini yaitu advertisement. Iklan ini akan dikemas dengan menarik baik dalam sebuah foto maupun video. Diperlukan kemampuan khusus agar iklan yang dihasilkan menarik dan kreatif.

4. Konten Kreator

Saat ini beberapa platform memberikan peluang lebar untuk para konten kreator memajang produk ekonomi kreatif mereka. Konten kreator bisa mendapat keuntungan dari konten yang ia buat dan ia tampilkan di platform yang ada. Untuk menjadi konten kreator diperlukan kreativitas yang tinggi dalam membuat konten dan mengemas konten tersebut.

5. Fotografi dan Editing

Fotografi menjadi salah satu produk ekonomi kreatif. Tidak bis dipungkiri untuk mendapat foto yang bagus diperlukan keterampilan yang mumpuni. Mulai dari pencahayaan, waktu yang tepat, dan sudut pengambilan gambar yang baik akan mempengaruhi hail sebuah foto. Jadi tidak perlu heran apabila sebuah gambar diberi harga tinggi karena proses pengambilan foto yang tidak mudah. ( Sumber Foto : yes menyapa / Penulis : Fitri )


ليست هناك تعليقات

Latest Articles